1.1 Pengertian
Peripheral Printer adalah alat untuk mencetak data yang dikirimkan oleh komputer. Data yang dikirimkan dapat berupa tulisan, tabel, gambar maupun foto.
1.2 Jenis-jenis Printer
Printer Dot Matrik
Printer Dot-Matrix adalah pencetak yang resolusi cetaknya masih sangat rendah. Selain itu ketika sedang mencetak, printer jenis ini suaranya cenderung keras serta kualitas untuk mencetak gambar kurang baik karena gambar yang tercetak akan terlihat seperti titik-titik yang saling berhubungan.